Flicker Images

BREAKING NEWS

Memuat...

Sunday, January 10, 2016

Unknown

Rusunawa Kota Kediri Segera Difungsikan

Kediri
- Kabar Pagi
Rusunawa adalah rumah susun sederhana sewa bagi masyarakat perkotaan yang belum mempunyai rumah atau untuk tempat tinggal sementara. Bagi masyarakat Kota Kediri tidak perlu khawatir, pasalnya Rusunawa yang ada dikelurahan Dandangan Kecamatan Kota akan segera difungsikan ditahun 2016.
Rencananya Rusunawa tersebut akan difungsikan satu twin blok dulu yang terdiri sekitar 90 Kepala Keluarga, setelah pembentukan petugas yang bertanggung jawab sesuai dengan Peraturan Walikota Kediri nomor 43 tahun 2015 tentang perubahan atas peraturan Walikota Kediri nomor 20 tahun 2013 tentang uraian tugas, fungsi, dan tata kerja Dinas Pekerjan Umun serta Perwali nomor 44 tentang Pengelolaan Rumah Susun Sederhana Sewa.
Saat dikonfirmasi, Kamis (7/1) Kepala Dinas PU Kota Kediri Kasenan melalui Sekertaris Sunyata mengatakan Rusunawa akan segera difungsikan dan ditempati bagi masyarakat Kota Kediri yang belum mempunyai tempat tinggal. ‘Sesuai Perwali kita akan bentuk dulu petugas yang akan mengelola rusunawa, satu twin blok dulu yang terdiri dari 90 Kepala Keluarga serta sesuai dengan identitas yang akan menempati dan tidak boleh diwakilkan, “jelas Sunyata.
Lebih lanjut Sekertaris PU Sunyata yang didampingi oleh Kabid Cipta Karya Bagiyanto menambahkan pembentukan petugas akan kita percepat agar rusunawa segera bisa difungsikan. “Pebentukan petugas dirusunawa akan kita bentuk secepatnya ditahun 2016 ini, dengan mengacu Perawali dan aturannya, “ungkap Sunyata.
“ Sesuai Perwali untuk tata cara penyewaan, akan diberi waktu sewa 4 tahunan dan dapat diperpanjang lagi satu kali, serta diprioritaskan dulu bagi warga Kota Kediri sekitar rusunawa Kelurahan Dandangan, Balowerti dan sekitarnya, seperti perputaran obat nyamuk bakar melingkar dari dekat terus menjauh, “pungkas Kabid Cipta Karya Bagiyanto.(sis)

Unknown

About Unknown -

Author Description here.. Nulla sagittis convallis. Curabitur consequat. Quisque metus enim, venenatis fermentum, mollis in, porta et, nibh. Duis vulputate elit in elit. Mauris dictum libero id justo.

Subscribe to this Blog via Email :